Ini Kata Plt Kadis Parpora Bukitttinggi Terkait Event Sudirman Cuprace

    Ini Kata Plt Kadis Parpora Bukitttinggi Terkait Event Sudirman Cuprace
    Kidinng Taruna Raih Juara 1 kelas Scooter Racing Vespa

    Bukittinggi--Road race sendiri merupakan salah satu ajang balap motor yang menggunakan trek jalanan umum yang disulap menjadi trek balap dadakan.

    Kidding Taruna Kembali Sabet Juara Pertama pada Kejuaraan Sudirman Cuprace Series 1 yang diselenggarakan di Lapangan Wirabraja Kota Bukittinggi pada Minggu(26/02).

    Kiding Taruna dengan no start 57, mampu mengungguli starter lainnya dari berbagai daerah di Sumatera Barat, Riau, Jambi dan provinsi tetangga lainnya.

    Di kejuaraan tersebut, Kiding membawa pulang Piala serta yang tunai dari Sudirman Cuprace Series 1.

    Galliano Scooter yang sering membawa nama harum kota Bukittinggi ikut meramaikan acara Sudirman Cuprace Series 1 yang digelar di Lapangan Wirabraja Kota Bukittinggi beserta 14 Class.

    "Mudah-mudahan dengan digelarnya acara Roadrace di Kota Bukittinggi ini  bisa menarik kawula muda yang sering balap liar, dengan adanya Roadrace ini kawula muda bisa menyalurkan bakatnya, an juga untuk scooter bisa menghasilkan bibit-bibit yang baru, " harap Owner Galliano Motor yang akrab disapa Haji ILL.

    Acara ini sebagai solusi mencegah generasi muda agar tidak lagi kebut-kebutan di jalan raya dan menghindarkan mereka dari pengaruh narkoba dan kawula muda khususnya kota Bukittinggi bisa menyalurkan hobi dan bakat mereka.

    Sementara itu Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga kota Bukittinggi
    Frince Maradoni., St, mengatakan penyelenggaraan Road Race tersebut merupakan penyaluran minat untuk membangun potensi racer-racer baru.

    "Event ini merupakan penyaluran bagi generasi muda untuk membangun potensi mereka khususnya dalam dunia balap di Sumatera Barat, "kata Frince.

    Hal senada juga disampaikan Kabid Dispora Hendra Anthony, SH, ia berharap agar iven ini merupakan pembinaan bagi generasi muda untuk menyalurkan energi nya ke arah yg positif untuk tidak ugal ugalan di jalan karna jika itu mereka lakukan akan membahayakan diri sendiri dan diri orang lain.


    (LindaFang)

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Kabid Dispora Bukitttinggi: Road Race ini...

    Artikel Berikutnya

    Wawako Marfendi Didaulat Jadi IKPM Gontor...

    Komentar

    Berita terkait